Lamongan Daily Update

Blog Tutorial Aplikasi dan Game Android

Breaking

Tuesday, January 23, 2018

Cara Simpel Tanam Pohon Buah Tin Dari Pot ke Media Tanah

Berikut akan saya jelaskan cara simpel menanam pohon buah tin. Beberapa hari lalu saya beli pohon buah tin jenis champagne yang sudah terdapat akar, namun belum bisa full sun (tidak boleh ditempatkan diterik matahari langsung).

Setelah saya pindahkan di tempat tanam (pot) dengan media tanam campuran antara pupuk bokasi, cocopeat dan arang sekam terlebih dahulu saya tempatkan ditempat yang terlindung sinar matahari (disini saya memakai plastik pelindung UV).
Setelah saya amati dalam satu bulan tunas dan daun baru mulai tumbuh.

Nah pada bulan berikutnya baru saya pindahkan ke tanah dengan cara sebagai berikut:

✓. Gali lubang pada tanah (sesuaikan dengan besar pohon yang akan ditanam)

✓. Siapkan pecahan genteng secukupnya (susun/ tata secara merata pada lubang tanah yang kita gali tadi) ini saya lakukan karena sekarang musim penghujan untuk mengurangi debit air yg ada diakar agar tidak busuk.

✓. Ambil pohon buah tin dari pot (hati hati selama pengambilan, jangan sampai akar rusak karena tercabut)

✓. Tanam secara perlahan (hindari atau minimalkan memanipulasi akar, biarkan sesuai dengan posisi awalnya.

✓. Jika intensitas hujan tiap hari, hindari penyiraman,

Demikian cara tanam pohon buah tin yang simpel yang saya lakukan tapi bisa dilakukan oleh siapa saja, jika ada pertanyaan 🗯️💭 atau masukan silahkan tinggalkan komentar dibawah..😎😎

No comments:

Post a Comment

Terima kasih atas partisipasi anda dengan menuliskan komentar di Blog kami.